Model Atman Z-Score untuk memprediksi financial distress dan dampaknya terhadap nilai perusahaan manufaktur
DOI:
https://doi.org/10.31943/gw.v14i1.363Keywords:
Model Altman Z-Score, Financial Distress, Nilai Perusahaan, Kinerja Keuangan, Rasio KeuanganAbstract
Penelitian bertujuan untuk mengkaji dan menyajikan model ramalan kebangkrutan perusahaan manufaktur yang telah listing dil BEI dengan menggunakan rumus Altmanl Z-Scorel Tipe 1 (Tipe Orisinil) serta dampaknya terhadap nilai perusahaan. Penelitian ini menggunakan dua analaisis yaitu analisis logistik yang mengkombinasikan matrik dan non-matrik pada salah satu variabelnya, kemudian variabel matrik tersebut didummy 0 untuk perusahaan bangkrut dan 1 untuk perusahaan sehat; dan analisis regresi linier berganda, dengan menggunakan data panel. Data panel menggabungkan data time-series dan data data cross-series. Data yang diperoleh yaitu 111 perusahaan manufaktur yang listed dil BEI pada tahunl 2016 – l2019 , menggunakan metodel purposive lsampling, sehingga total data dalam penelitianl ini sebanyak 444. Namun karena adanya outliers yang terjadi, maka peneliti membuang data outliers tersebut. Sehingga jumlah datal yang digunakan adalah 339 data. Hasil dari penelitian inil menunjukkan bahwal dengan menggunakan rumus Altman Z-Score tipe 1, rasio profitabilitas, likuiditas dan leverage tidak dapat digunakan untuk meramal financial distress. Sedangkan financial distress dengan model Altman Z-Score, rasio profitabilitas, rasio likuiditas dan rasio leverage memiliki pengaruh terhadap nilai perusahaan dengan menggunakan sampel perusahaan manufaktur. Dengan demikian kemampuan dalam memprediksi kebangkrutan oleh model Altman Z-Score dapat digunakan untuk memprediksi nilai perusahaan dimata publik.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Gema Wiralodra
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
The use of non-commercial articles will be governed by the Creative Commons Attribution license as currently approved at http://creativecommons.org/licenses/by/4.0/. This license allows users to (1) Share (copy and redistribute the material in any medium) or format; (2) Adapt (remix, transform, and build upon the material), for any purpose, even commercially.